Banyuwangi - Beberapa bulan ini stasiun televisi dengan program petualangan sering menayangkan tentang keindahan bawah laut yang ada di Rumah Apung Bangsring Banyuwangi. Memang tidak dipungkiri keindahan bawah lautnya yang indah dapat menarik minat pengunjung untuk mendatanginya, terlebih lagi disana terdapat penangkaran hiu, dimana kita juga dapat berenang bersama dengan hiu-hiu tersebut. akses untuk bisa sampai ke RAB juga lumayan mudah, beberapa kilo keutara kota gandrung ini.
dipinggir jalan juga sudah terdapat plang-plang penunjuk arah. kalau menurut saya memang sangat minim sekali dan kurang jelas. setelah masuk gapura kurang lebih 3km sampailah kita di lokasi RAB. untuk menyewa alat snorklingnya sendiri sudah terdapat loketnya, tarif sewa yang dipatok 30ribu/satu kacamata snorkling dan pelampungnya, sedangkan akses untuk menyebrang untuk sampai ke RAB sendiri pengunjung dikenakan tarif 5ribu/orang PP. jika anda ingin berenang dari bibir pantai menuju RAB juga bisa, sepanjang berenang anda akan disuguhi beberapa terumbu karang yang indah.
jika anda tidak ingin menyebrang ke RAB anda juga bisa menikmati keindahan pantai bangsring di bawah pohon-pohon dengan membawa bekal piknik bersama keluarga.